Analisis Makna Lirik Lagu Los Dol Karya Denny Caknan - erapandu

Analisis Makna Lirik Lagu Los Dol Karya Denny Caknan

 

Analisis Makna Lirik Lagu Los Dol Karya Denny Caknan - Lagu ini pertama dikenalkan pada channel youtube Denny Caknan sendiri yang berjudul Los Dol dan dibintangi oleh Dodit Mulyanto, Ega Alfaris (agus kotak), Bella Bonita, dan penyanyinya sendiri yakni Denny Caknan.

Baca Juga:


A. Lirik Lagu Los Dol

Los Dol ndang lanjut leh mu Whatsapp an
Cek paket datane, yen entek tak tukokne
Tenan dik elingo yen mantan nakokno kabarmu
Tandane iku ora rindu
Nanging kangen kringet bareng awakmu

Tak gawe los dol blas aku ra rewel
Nyanding sliramu sing angel di setel
Tutuk - tutuk no chatingan karo wong liyo
Rapopo, aku ra gelo

Kok tutup - tutupi, nomere mbok ganti
Firasat ati angel di apusi
Senajan mbok ganti tukang las
Bakul sayur lan tukang gas
Titeni, bakale ngerti

Los Dol ndang lanjut leh mu Whatsapp an
Cek paket datane, yen entek tak tukokne
Tenan dik elingo yen mantan nakokno kabarmu
Tandane iku ora rindu
Nanging kangen kringet bareng awakmu

B. Parafrase Lagu Los Dol

Lagu Los Dol Menceritakan seseorang yang tidak terlalu mempermasalahkan jika kekasihnya banyak yang mendekati walaupun tetap ada rasa cemburu.

Dirinya tahu kalau kekasihnya sering berkomunikasi dengan pria lain bahkan dengan mantannya melalui whatsapp. Tapi bukan melarangnya malah membiarkannya.

Perilaku itu bukan berarti dia tidak cemburu atau sudah tidak cinta lagi dengan kekasihnya, melainkan cara yang dia lakukan bukan melarangnya, tapi menasehatinya dengan keadaanya yang ada walaupun itu sulit.

Salah satu contoh nasehat yang dia berikan yakni saat mantan kekasihnya menghubunginya, kalau mantannya itu bukan karena masih sayang atau kangen atau rindu dengannya, tapi hanya mengenang kebersamaan yang pernah dilalui mereka saat masih berhubungan, dan itu wajar dia rasakan.

Nasehat itu seakan-akan agar kekasihnya tidak salah sangka yang bisa membuat hubungan mereka hancur dan kembali lagi ke mantannya yang aslinya sudah tidak mencintainya lagi, dan bisa jadi jika mereka baliakan hasilnya akan sama bakalah putus dikemudian hari.

Dengan cara itulah dirinya juga bisa tahu seberapa setia kekasihnya setelah dia benar-benar mempercayakan kesitiaannya.

Salah satu contoh tergambar kalau dia tahu jika kekasihnya pernah gonta ganti nomor agar komunikasi dengan orang lain tidak ia ketahui.

Tapi hal seperti itu tetap bisa dirasakan walaupun kekasihnya menutupi apa yang disembunyikannya, semakin dia mempercayai kekasihnya semakin dalam firasat baik buruk yang dilakukan dibelakangnya.

Apa yang dilakukan dia kepada kekasihnya adalah tanda kepercayaan dirinya pada kekasihnya bahwa kekasihnya tidak akan menkhianatinya walaupun tetap ada rasa cemburu jika kekasihnya berkomunikasi dengan orang lain.

Bagi dirinya, cara seperti itu lebih baik daripada dirinya melarang kekasihnya untuk berkomunikasi dengan orang lain atau mantannya yang munkin bisa menimbulkan pertengkaran, dan membuat hubungan mereka hancur.

C. Makna Lagu Los Dol

Melihat dari parafrase di atas, lagu Los Dol memiliki makna tentang sikap dewasa seseorang terhadap kekasihnya, kalau dirinya tahu kekasihnya sering berkomunikasi dengan orang lain bahkan dengan mantannya. 

Bukan melarannya bahkan tidak mempermasalahkan hal itu. hanya memberikan nasehat dan saran setelah apa yang kekasihnya lakukan.

Hubungan yang sehat pasti akan tetap setia walaupun banyak yang menggodanya, yang dibutuhkan adalah saling percaya satu sama lain, jika salah satu sudah tidak setia, cukup dengan mengakhirinya.

Cari di sini :
Materi Pelajaran SMP/MTs dan SMA/SMK  Buka
Kumpulan Soal SMP/MTs dan SMA/SMK  Buka
Download Buku Pelajaran  Buka/Unduh
Download Modul Ajar  Buka/Unduh



Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel